Pemeriksaan Ayah Kandung Anak, MS Kutacane Fasilitasi Sidang Online dengan MS Singkil
Kutacane – Selasa (07/11/2023), Mahkamah Syar`iyah Kutacane melaksanakan Sidang Secara Online dengan MS Singkil tentang Perkara Pengangkatan Anak Nomor 81/Pdt.P/2023/MS.Skl. Dalam sidang tersebut diperiksa Ayah Kandung Anak yang akan diangkat oleh Para Pemohon Irwan SE Bin Abdul Hakim dan Maslaita SP, MP Binti Awaluddin Manik.
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Sidang dilaksanakan mulai pukul 10.15 WIB sampai dengan selesai, Pemeriksaan Ayah Kandung Anak (Muhammad Gibran) oleh Majelis Mahkamah Syar`iyah Singkil berjalan lancar dengan beberapa pertanyaan yang diajukan oleh masing-masing Ketua Majelis dan Hakim Anggota. Panitera MS Kutacane Muhammad Firdaus, S.H., M.H. dan Tim IT MS Kutacane turut hadir dalam pelaksanaan sidang online tersebut untuk pendampingan guna memfasilitasi sidang tersebut. (BP)